RS Mata Dr. Yap Yogyakarta
- Profil
- Tindakan Medis
- Dokter
RS Mata Dr. Yap adalah salah satu Rumah Sakit yang khusus memberikan pelayanan kesehatan Mata berlokasi di Yogyakarta. Rumah Sakit berdiri sejak tahun 1923 yang diprakarsai oleh Dokter Spesialis Mata keturunan Tionghoa, Dr. Yap Hong Tjoen.
RS Mata Dr. Yap memiliki layanan unggulan dalam penanganan Laser Glaukoma & Retina, LASIK, Vitrektomi, Operasi Katarak, Pemasangan Implan Glaukoma, Keratoplasty, Indirect Laser/Retcam, Rekonstruksi, Okuloplasty, dan Onkologi Mata (Tumor Mata).