Reply To: Apa yang dimaksud dengan indigo dan bagaimana penanganannya?

Home komunitas Penyakit Apa yang dimaksud dengan indigo dan bagaimana penanganannya? Reply To: Apa yang dimaksud dengan indigo dan bagaimana penanganannya?

dr. Rico N dr. Rico N
Dokter

Hai,

Sebelumnya perlu saya sampaikan bahwa dalam  sains dan khusunya kedokteran, masih sangat banyak perdebatan mengenai apakah indigo itu benar-benar ada. Hingga saat ini masih dianggap sebagai sesuatu yang “pseudoscience” / belum benar-benar dapat dibuktikan keberadaannya/ ciri-ciri khusus yang membedakannya dengan orang lain. Bahkan dalam pedoman diagnosa ilmu kejiwaan, tidak ada terminologi indigo yang dicantumkan kedalamnya.

Pandangan secara umum menganggap indigo adalah seseorang yang memiliki kemampuan atau keahlian khusus, tidak biasa, bahkan berbau supranatural / magic mistik yang tidak dimiliki oleh orang pada umumnya, atau pada kasus anak-anak, terkesan jauh melebihi perkembangan anak seusianya, sehingga sering dianggap sebagai ‘gifted children’ . Umumnya mereka digambarkan sebagai :

1. memiliki keinginan kuat, dan cenderung tidak mematuhi aturan

2. terkesan memiliki sifat dan cara berfikir serta tujuan hidup melebihi usianya

3. sulit diajari. dikendalikan dengan cara-cara pembelajaran tradisional

4. biasanya kreatif, sering menyukai hal-hal berbau seni seperti musik, seni lukis, dsb

5. emosi yang dianggap lebih reaktif

6. cerdas, intuitif, umunya tidak begitu berhasil dalam sistem pendidikan tradisional yang seringkali ‘tidak cocok’ untuk mereka

7. sering dianggap berhubungan dengan gangguan autisme dan ADHD (gangguan pemusatan perhatian dan hiperaktivitas)

8. Seringkali memiliki bakat khusus yang melebihi kebanyakan orang pada umumnya , termasuk yang berbau magic mistik (misal, menguasai berbagai bahasa diusia sangat muda, dianggap dapat mengetahui penyakit hanya dengan menyentuhkan tangan ke tubuh seseorang, dsb)

Tetapi sekali lagi, indigo sampai saat ini masih merupakan suatu ‘pesudoscience’ sehingga tidak/belum ada kriteria yang jelas mendefinisikan apa itu indigo, seperti apa ciri-cirinya, bagaimana cara terbaik menangani dan memperlakukan anak-anak yang dianggap indigo, seperti apa kriteria diagnosanya, dsb.

Konsultasi dengan ahli psikolog / psikolog anak disarankan jika anda merasa anak / keluarga anda ada yang dianggap indigo. Yang terpenting adalah membedakan apakah mereka normal tetapi dianggap indigo atau memang memiliki gangguan seperti autisme (baca juga cara mandampingi anak dengan autisme) dan atau ADHD.

Demikian yang dapat saya sampaikan.

Salam,

dr. Rico Novyanto