Gejala penyakit jantung sangat beragam, tergantung pada jenis penyakit jantung itu sendiri. Berikut ini adalah sejumlah gejala yang dapat muncul pada masing-masing jenis penyakit jantung:

1. Gejala penyakit jantung koroner:

  • Nyeri dada
  • Dada terasa seperti tertindih atau tertekan
  • Sesak napas
  • Lemas, sakit, mati rasa, atau kedinginan di kaki
  • Nyeri di leher, rahang, tenggorokan, punggung, atau perut bagian atas

2. Gejala aritmia:

  • Jantung berdebar atau malah berdetak lambat
  • Perubahan pada irama jantung
  • Nyeri atau rasa tidak nyaman di dada
  • Sesak napas
  • Pingsan atau terasa akan pingsan

3. Gejala penyakit jantung bawaan:

  • Sianosis atau warna kulit yang membiru
  • Pembengkakan di kaki, perut, atau sekitar mata
  • Napas tersengal-sengal atau sesak
  • Mudah lelah saat beraktivitas
  • Pertumbuhan dan perkembangan terhambat pada anak

4. Gejala kardiomiopati:

  • Sesak napas, baik saat beraktivitas maupun beristirahat
  • Pembengkakan di kaki
  • Pusing dan terasa ingin pingsan
  • Mudah lelah

5. Gejala penyakit jantung akibat infeksi:

  • Demam
  • Nyeri dada
  • Batuk kering yang tidak membaik
  • Perubahan pada irama jantung
  • Ruam kulit
  • Sesak napas

6. Gejala penyakit katup jantung:

  • Pembengkakan di kaki
  • Nyeri dada
  • Sesak napas
  • Lemas
  • Pingsan

Kapan Harus ke Dokter

Penyakit jantung akan lebih mudah ditangani bila terdeteksi lebih awal. Oleh sebab itu, konsultasikan dengan dokter jika mengalami gejala di atas. Diskusikan juga mengenai cara yang perlu dilakukan untuk mengurangi risiko terkena penyakit jantung, terutama bila Anda memiliki keluarga yang pernah menderita penyakit jantung.

Penanganan di IGD perlu segera dilakukan pada orang yang mengalami gejala-gejala serangan jantung berikut:

  • Nyeri dada parah yang terasa seperti ditindih benda berat
  • Sesak napas
  • Keringat dingin
  • Pingsan