Nebulizer kerap digunakan oleh penderita gangguan pernapasan. Namun, memilih nebulizer sebaiknya tidak sembarangan karena terdiri dari berbagai jenis. Hal ini bertujuan agar hasil pengobatan dapat maksimal dan terhindar dari efek samping yang dapat muncul.

Nebulizer adalah alat yang digunakan untuk mengubah obat cair menjadi uap agar bisa dihirup masuk ke dalam paru-paru. Penggunaan alat ini biasanya dianjurkan oleh dokter untuk mengobati beberapa gangguan pernapasan, seperti asma, penyakit paru obstruktif kronis (PPOK), dan pneumonia.

Ketahui Cara Memilih Nebulizer dan Jenisnya - Alodokter

Kenali Ragam Jenis Nebulizer

Ada 3 jenis nebulizer yang perlu Anda kenali beserta kelebihan dan kekurangannya, yaitu:

1. Jet nebulizer

Jet nebulizer merupakan jenis nebulizer yang paling umum digunakan. Jenis ini menggunakan kompresor untuk mengubah obat cair menjadi uap. Jet nebulizer banyak digunakan karena praktis, harganya murah, dan bisa untuk jenis obat hirup apa pun, termasuk obat PPOK.

2. Ultrasonik nebulizer

Nebulizer generasi terbaru yang mengandalkan getaran suara berfrekuensi tinggi (ultrasonik) untuk mengubah cairan obat menjadi uap. Dibandingkan dengan jet nebulizer, ultrasonik nebulizer memiliki suara lebih tenang, beratnya lebih ringan, dan mudah dibawa karena bentuknya kecil serta mudah digenggam.

Terlepas dari kelebihan tersebut, ultrasonik nebulizer memiliki harga yang lebih mahal daripada jet nebulizer. Selain itu, nebulizer ini tidak dapat digunakan untuk semua jenis obat hirup, karena menghasilkan panas dari getaran ultrasonik sehingga memengaruhi kandungan obat.

3. Mesh nebulizer

Jenis nebulizer berteknologi tinggi yang menggunakan micropump untuk menghasilkan aerosol. Mesh nebulizer dianggap paling efisien, tidak bising, dan bisa menghasilkan uap yang lebih halus dibandingkan jenis nebulizer lainnya.

Karena banyaknya kelebihan yang dimiliki, tentu saja harga nebulizer ini lebih mahal daripada jenis nebulizer lainnya. Selain itu, kekurangan mesh nebulizer adalah sulit dibersihkan dan kurang baik untuk obat dengan konsistensi yang kental.

Cara Memilih Nebulizer yang Tepat

Berikut ini adalah tips penting yang harus Anda ketahui dalam memilih nebulizer:

  • Pilihlah nebulizer sesuai kebutuhan, misalnya untuk obat yang berbentuk cairan kental, Anda bisa menggunakan jet nebulizer.
  • Pilih nebulizer yang mudah digunakan dan dibersihkan, terutama bila Anda yang sering menggunakannya.
  • Pilih nebulizer yang nyaman dan tidak berisik, terutama jika diperuntukkan bagi bayi atau anak-anak.
  • Gunakan corong nebulizer yang cocok dan sesuai kenyamanan Anda. Anda pun bisa membelinya secara terpisah di apotek.

Memilih nebulizer memang bisa membingungkan karena banyaknya merek dan model yang ditawarkan. Bila masih ragu, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter mengenai jenis nebulizer yang sesuai dengan kebutuhan Anda agar pengobatan berjalan efektif.