Natamycin adalah obat untuk mengobati infeksi mata, seperti keratitis, blefaritis, dan konjungtivitis, yang disebabkan oleh jamur. Penggunaan natamycin harus sesuai dengan resep dokter.

Natamycin bekerja dengan cara mengikat ergosterol yang merupakan komponen utama di dinding sel jamur. Tanpa komponen penting tersebut, dinding sel jamur akan rusak dan jamur penyebab infeksi mata akan mati.

Natamycin - Alodokter

Merek dagang natamycin: Fukricin dan Natacen.

Apa Itu Natamycin

Golongan Obat resep
Kategori Antijamur
Manfaat Mengobati infeksi jamur mata
Digunakan oleh Dewasa
Natamycin untuk ibu hamil dan menyusui Kategori C: Studi pada binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap janin, tetapi belum ada studi terkontrol pada ibu hamil.
Obat hanya boleh digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko terhadap janin.
Belum diketahui apakah natamycin terserap ke dalam ASI atau tidak. Namun, obat ini umumnya aman digunakan oleh ibu yang sedang menyusui.
Bentuk obat Tetes mata

Peringatan Sebelum Menggunakan Natamycin

Natamycin tidak dapat digunakan untuk infeksi mata yang disebabkan oleh selain jamur. Oleh sebab itu, konsultasikan keluhan Anda ke dokter guna memastikan obat ini tepat untuk Anda.

Hal lain yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan natamycin adalah:

  • Jangan menggunakan natamycin jika memiliki alergi terhadap obat ini. Selalu beri tahu dokter tentang riwayat alergi yang Anda miliki.
  • Beri tahu dokter jika Anda sedang menderita penyakit infeksi, seperti cacar air atau herpes. Informasikan juga jika ada luka terbuka di mata Anda.
  • Hindari penggunaan lensa kontak lunak (softlens) selama menjalani pengobatan dengan natamycin, terutama jika gejala infeksi masih ada.
  • Jangan langsung berkendara atau melakukan aktivitas lain yang memerlukan kewaspadaan setelah menggunakan natamycin, karena obat ini dapat menyebabkan penglihatan kabur sementara waktu.
  • Diskusikan dengan dokter perihal penggunaan natamycin jika sedang menggunakan obat lain yang dioles atau diteteskan ke mata. Tujuannya adalah untuk menghindari interaksi obat yang tidak diinginkan.
  • Konsultasikan dengan dokter mengenai pemakaian natamycin jika Anda sedang hamil, berencana untuk hamil, atau sedang menyusui.
  • Segera ke dokter jika muncul reaksi alergi obat atau efek samping serius setelah menggunakan natamycin.

Dosis dan Aturan Pakai Natamycin

Secara umum, dosis natamycin untuk orang dewasa berdasarkan kondisi yang ditangani adalah sebagai berikut:

Kondisi: Keratitis jamur

  • Dosis 1 tetes tiap 1–2 jam. Jika kondisi mulai membaik 3–4 hari kemudian, dosis dapat dikurangi menjadi 1 tetes, tiap 3–4 jam. Pengobatan dilakukan selama 2–3 minggu.

Kondisi: Blefaritis atau konjungtivitis jamur

  • Dosis 1 tetes, tiap 4–6 jam

Cara Menggunakan Natamycin dengan Benar

Gunakan natamycin sesuai anjuran dokter dan petunjuk pada kemasan obat. Natamycin digunakan dengan cara diteteskan ke bola mata. Jangan gunakan obat ini jika terdapat butiran pada cairan obat atau cairan sudah berubah warna.

Cuci tangan sebelum menggunakan natamycin. Pastikan ujung botol obat tidak menyentuh mata, tangan, atau permukaan lain, untuk menghindari kontaminasi. Kocok botol sebelum obat digunakan.

Dongakkan kepala dan tarik kelopak mata bagian bawah. Lihat ke atas dan teteskan 1 tetes natamycin secara perlahan. Tutup mata sambil menunduk selama 2–3 menit. Jangan berkedip atau mengucek mata.

Tekan ujung mata dekat hidung untuk mencegah obat mengalir ke hidung. Segera tutup botol setelah obat digunakan dan jangan mencuci ujung botol obat. Jika Anda menggunakan obat tetes mata atau salep lain, tunggu sampai 10 menit setelah menggunakan natamycin.

Jika Anda menggunakan lensa kontak, lepaskan terlebih dahulu sebelum menggunakan natamycin. Setelah menggunakan obat, tunggu setidaknya 15 menit sebelum memakai kembali lensa kontak.

Jangan menghentikan pengobatan tanpa seizin dokter meski gejala infeksi sudah terasa membaik atau sudah hilang. Berhenti menggunakan natamycin sebelum waktunya berisiko menyebabkan infeksi jamur kambuh dan sulit diobati. Hubungi dokter jika gejala tidak hilang setelah 2–3 minggu pengobatan.

Pastikan botol obat tertutup rapat sebelum menyimpannya. Simpan natamycin di tempat yang kering dan sejuk, serta terhindar dari sinar matahari secara langsung. Jauhkan obat ini dari jangkauan anak-anak.

Interaksi Natamycin dengan Obat Lain

Penggunaan natamycin dengan obat mata yang mengandung kortikosteroid, seperti dexamethasone atau prednisolone, bisa memperlambat penyembuhan atau bahkan menghilangkan manfaat natamycin. Hindari penggunaan natamycin bersama obat tersebut.

Untuk mencegah interaksi yang tidak diinginkan, pastikan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum menggunakan obat lain bersama dengan natamycin.

Efek Samping dan Bahaya Natamycin

Efek samping yang mungkin timbul setelah menggunakan tetes mata natamycin adalah:

  • Penglihatan kabur
  • Iritasi mata, seperti kemerahan, perih, dan berair
  • Rasa mengganjal di mata

Periksakan diri ke dokter jika efek samping tersebut tidak membaik atau makin parah. Segera ke dokter jika terjadi reaksi alergi obat, atau efek samping serius, seperti mata nyeri, iritasi mata yang parah, mata merah dan bengkak, nyeri dada, atau sesak napas.