Pengobatan kurap bertujuan untuk mengatasi infeksi dan mencegah terjadinya komplikasi.  Metode pengobatannya tergantung pada lokasi infeksi dan tingkat keparahannya, antara lain:

Pengobatan Kurap oleh Dokter

Pada kasus yang ringan, dokter akan memberikan obat kurap atau antijamur dalam bentuk krim atau salep. Beberapa jenis obat yang bisa diberikan adalah:

Jika infeksi jamur terjadi pada area yang lebih luas, bertambah parah, atau sulit hilang, dokter akan memberikan obat antijamur dalam bentuk tablet, seperti:

Perawatan Kurap Secara Mandiri

Selain dengan mengoleskan obat antijamur, pasien dapat melakukan beberapa hal beberapa hal di bawah ini untuk membantu menghilangkan kurap:

  • Tidak mengenakan pakaian dengan bahan yang dapat menimbulkan iritasi pada area kurap
  • Mencuci baju dan seprai setiap hari selama kurap belum sembuh
  • Menjaga kebersihan lingkungan sekitar
  • Membersihkan dan mengeringkan kulit secara teratur, terutama pada area kulit yang terkena kurap
  • Membawa hewan peliharaan ke dokter jika terkena kurap
  • Tidak menggaruk area yang terasa gatal
  • Berkonsultasi dengan dokter kulit bila dalam 2 minggu kondisi tidak membaik