Manfaat liburan bagi anak lebih besar daripada rekreasi semata. Selain bisa menjadi waktu untuk orang tua dan anak bersantai bersama, liburan juga punya peran besar dalam mendukung tumbuh kembang anak yang optimal.
Liburan tidak cuma menghibur Si Kecil yang sedang gemar bersenang-senang, tetapi juga bisa mendorong perkembangan fisik, mental, serta emosionalnya. Bahkan, tidak berlebihan jika manfaat liburan bagi anak tak kalah dari pendidikan formal semasa kanak-kanak.
Berbagai Manfaat Liburan bagi Anak
Waktu liburan memberikan banyak pengalaman baru bagi Si Kecil. Selama menjalani liburan yang seru dan membuat banyak kenangan indah, Si Kecil bisa mendapatkan berbagai manfaat liburan bagi anak berikut:
1. Membantu pertumbuhan fisik anak
Mengajak Si Kecil liburan akan mendorongnya untuk bermain di luar rumah dan lebih dekat dengan alam. Hal ini bisa mendukung perkembangan kemampuan motorik kasar, misalnya berjalan, berlari, dan melompat.
Selain itu, bermain di luar rumah juga membuat Si Kecil terpapar cukup sinar matahari yang mengandung vitamin D alami lho. Dengan tercukupinya vitamin D untuk Si Kecil, maka kepadatan tulang dan daya tahan tubuhnya akan terjaga dengan baik.
2. Mengajarkan anak nilai kehidupan
Selain mendapatkan pengalaman baru saat berlibur, Si Kecil juga bisa memperoleh nilai kehidupan yang berbeda dari biasanya. Ia akan makin mengerti akan keberagaman, misalnya berbagai jenis makhluk hidup, kebudayaan, atau bahkan bahasa yang berbeda. Dengan begitu, ia bisa belajar pentingnya saling menghormati dan menghargai.
Tak cuma itu, anak juga bisa belajar untuk bertanggung jawab akan barang-barangnya sendiri saat liburan lho, Bun.
3. Mempererat ikatan emosional
Salah satu manfaat liburan bagi anak adalah mempererat ikatan emosional antara anak dan orang tua. Hal ini karena liburan membuat Bunda dan Ayah dapat menghabiskan waktu bersama Si Kecil sehingga bisa makin mengenal kebiasaan dan perasaan satu sama lain. Liburan juga membuat Si Kecil merasa aman dalam keluarga.
Tips Berlibur Bersama Anak
Untuk mendapatkan manfaat liburan bagi anak secara maksimal, Bunda dan Ayah bisa menerapkan tips berlibur bersama Si Kecil di bawah ini:
- Pilih destinasi liburan yang edukatif, seperti museum, taman nasional, atau desa wisata.
- Persiapkan transportasi yang nyaman, misalnya mobil pribadi atau kendaraan umum.
- Bawa obat-obatan pribadi yang diperlukan, seperti obat pereda nyeri, alergi, sampai mabuk perjalanan.
- Bawa barang-barang kebutuhan anak, seperti baju cadangan, handuk, dan sandal, terutama jika rekreasi yang dilakukan mengharuskan Si Kecil untuk berganti pakaian.
- Pilih tempat menginap, misalnya vila atau hotel, yang ramah anak.
- Pastikan nutrisi Si Kecil tetap terjaga dengan mengajaknya mengonsumsi makanan bergizi seimbang.
- Pastikan anak tetap terpantau di tempat ramai.
Nah, Bun, sekarang jadi makin yakin dong untuk mengajak Si Kecil berlibur? Manfaat liburan bagi anak memang luar biasa, tidak terbatas pada hiburan semata. Supaya liburan bersama Si Kecil terasa makin seru, Bunda bisa menyusun rencananya dulu berdasarkan tips di atas ya. Jangan lupa, pilih liburan yang cocok dengan minat Si Kecil agar ia makin bersemangat.
Penting untuk diingat, liburan untuk anak tidak melulu harus keluar kota atau tempat yang jauh ya, Bun. Liburan di rumah saja juga tetap bisa berkualitas, yang penting aktivitas yang dilakukan mendukung pertumbuhan fisik, mental, dan emosional Si Kecil. Bunda bisa mengajak Si Kecil memasak atau olahraga bersama, merapikan rumah, hingga mengunjungi keluarga atau kerabat dekat, Bun.
Bila Bunda punya pertanyaan seputar parenting atau kesehatan anak, Bunda dan Ayah bisa lho tanya-tanya pada dokter anak tepercaya lewat chat. Responsnya cepat, sarannya tepat!