Mungkin Bumil sudah pernah dengar anjuran untuk tidak konsumsi makanan gosong saat hamil, ya? Larangan ini bukan tanpa sebab, lho. Faktanya, mengonsumsi makanan gosong saat hamil bisa meningkatkan risiko terjadinya gangguan kehamilan.
Selama hamil, Bumil perlu lebih cermat dalam memilih makanan dan minuman yang akan dikonsumsi. Makanan yang dimakan harus bersih dan sehat, karena segala sesuatu yang Bumil konsumsi akan diserap oleh janin untuk menunjang tumbuh kembangnya.
Selain itu, Bumil juga perlu memperhatikan cara mengolah makanan. Jangan sampai, Bumil menggoreng atau memanggang makanan sampai gosong dan tetap memakannya.
Ini Bahaya Makanan Gosong untuk Ibu Hamil
Makanan gosong termasuk dalam daftar makanan berbahaya untuk ibu hamil. Larangan konsumsi makanan gosong, terutama daging sapi, ayam, dan ikan, sebenarnya tidak hanya ditujukan kepada ibu hamil saja, melainkan berlaku untuk semua orang.
Daging gosong akibat dipanggang atau digoreng terlalu lama akan menghasilkan zat yang disebut heterocyclic amines (HCAs) dan polycyclic hydrocarbons (PAHs). Kedua zat kimia ini bersifat karsinogen yang dapat memicu terjadinya kanker.
Selain itu, bahan makanan yang mengandung pati atau zat tepung, seperti keripik kentang dan roti, yang dipanggang atau digoreng pada temperatur yang terlalu panas akan menghasilkan akrilamida. Zat ini juga dicurigai bisa menyebabkan bayi lahir dengan berat badan rendah dan lingkar kepala yang kecil.
Selain makanan gosong, makanan mentah atau belum matang sempurna juga sebaiknya dihindari, ya. Alasannya, bakteri atau parasit yang mungkin masih terdapat di dalam makanan tersebut berisiko membuat ibu hamil keracunan, mengalami gangguan perkembangan janin, hingga keguguran.
Tips Mengolah Makanan yang Sehat
Supaya makanan yang akan dikonsumsi bebas dari zat-zat berbahaya, terapkanlah beberapa tips berikut ini sewaktu memasak dan mengolah makanan:
- Hilangkan lemak pada daging yang akan dimasak. Bila ingin menggoreng atau membakar ayam, singkirkan bagian kulitnya.
- Agar makanan bisa matang sempurna tetapi tidak gosong, rebus dan kukus atau matangkan daging terlebih dahulu dengan microwave sebelum memanggangnya.
- Jangan lupa sering membolak-balik daging agar matang di seluruh bagian.
- Buanglah bagian daging yang hangus.
- Bila ingin menggoreng makanan, cobalah gunakan air fryer. Cara ini dipercaya bisa menurunkan jumlah zat akrilamida dan lemak pada makanan yang digoreng.
Itulah alasan mengapa makanan gosong tidak boleh dikonsumsi selama kehamilan. Pastikan makanan yang dikonsumsi bersih, matang, tidak gosong, dan bernutrisi tinggi agar kesehatan Bumil serta calon buah hati tetap terjaga dengan baik.
Kalau Bumil masih punya pertanyaan terkait cara mengolah makanan atau kebingungan menentukan jenis makanan apa saja yang boleh dan perlu dihindari selama hamil, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.