Manfaat makanan sehat ada banyak, di antaranya membuat tubuhmu senantiasa bugar, mampu menjalankan fungsinya dengan normal, serta terhindar dari penyakit. Tidak perlu mewah, makanan sehat bisa kamu temukan dalam hidangan sederhana, seperti tahu, tempe, ikan, telur, sayuran, buah-buahan, dan kacang-kacangan.
Makanan sehat adalah makanan yang diolah dengan higienis serta mengandung nutrisi lengkap, mulai dari karbohidrat, protein, lemak, hingga aneka vitamin dan mineral. Selain itu, makanan sehat juga minim proses pengolahan dan bahan tambahan sehingga rendah kandungan lemak jenuh, gula, dan garam.
Nasi merah, ubi, kacang-kacangan, biji-bijian, sayuran, buah-buahan, daging, ayam, telur, dan ikan adalah beberapa contoh makanan sehat. Dengan mengonsumsi makanan yang bervariasi dan memenuhi gizi seimbang, kamu bisa mendapatkan manfaat makanan sehat.
Inilah Manfaat Makanan Sehat yang Perlu Dipahami
Mengonsumsi makanan sehat dengan pedoman gizi seimbang membawa banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut ini adalah beberapa manfaat makanan sehat:
1. Memberi energi
Manfaat makanan sehat yang pertama adalah menyediakan energi bagi tubuh. Di dalam tubuh, makanan yang masuk akan melalui proses metabolisme dan diubah menjadi energi. Jika tubuh diibaratkan mesin, makanan sehat adalah bahan bakar yang membuatnya terus menyala dan berfungsi optimal.
Contoh makanan sebagai sumber energi adalah nasi putih, beras merah, wijen hitam, malt, jelai, ubi, kentang, pisang, apel, bayam, dan telur.
2. Memperkuat daya tahan tubuh
Mengonsumsi makanan sehat yang kaya akan vitamin dan mineral, terutama vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, zinc, zat besi, dan selenium, penting untuk memperkuat daya tahan tubuh. Soalnya, nutrisi tersebut berperan dalam melawan infeksi dan meningkatkan respons imun sehingga tubuhmu jadi nggak gampang sakit.
Adapun makanan yang bisa memperkuat daya tahan tubuh, di antaranya jeruk, pepaya, brokoli, daging unggas, kerang, dan kacang-kacangan, termasuk kedelai dan almond.
3. Menjaga kesehatan pencernaan
Sistem pencernaan penting peranannya dalam menyediakan nutrisi agar tubuh bisa berfungsi normal. Oleh karena itu, kesehatannya perlu dijaga, yaitu dengan mengonsumsi makanan sehat dan membatasi makanan yang bisa menyebabkan gangguan pencernaan, seperti hidangan tinggi lemak atau pedas.
Makanan sehat yang baik untuk pencernaan cukup banyak, contohnya roti gandum utuh, beras merah, sayuran dan buah-buahan, oatmeal, dan kacang kedelai.
4. Mempertahankan berat badan ideal
Manfaat makanan sehat yang rendah kalori, gula, dan lemak dapat membantu mempertahankan berat badan ideal. Soalnya, jenis makanan ini bisa mengurangi keinginan untuk makan berlebihan yang menyebabkan penambahan berat badan.
Nah, contoh makanan untuk mempertahankan berat badan ideal, di antaranya beras merah, jelai, oatmeal, sayuran dan buah-buahan, salmon, ikan kembung, serta daging ayam tanpa kulit.
5. Menurunkan risiko terjadinya penyakit kronis
Manfaat makanan sehat juga mampu menurunkan risiko terjadinya penyakit kronis, termasuk diabetes tipe 2 dan hipertensi, lho. Hal ini karena makanan sehat, seperti sayuran, buah-buahan, kacang merah, kacang kedelai, quinoa, jagung, dan chia seed, kaya akan nutrisi yang dapat menjaga kadar gula darah, tekanan darah, dan kolesterol.
6. Menjaga kesehatan organ tubuh
Mengonsumsi makanan bergizi seimbang bermanfaat untuk menjaga kesehatan organ tubuh, seperti mata, kulit, dan tulang. Nutrisi dari makanan, contohnya protein, sangat dibutuhkan untuk pembentukan sel dan jaringan pada organ tubuh.
Protein bisa kamu temukan dalam banyak makanan, seperti daging, unggas, ikan, telur, seafood, kacang tanah, kacang kedelai, tahu, dan tempe.
Guna mendapatkan manfaat makanan sehat di atas, kamu harus mengonsumsi beragam makanan. Pasalnya, tidak ada satu pun makanan yang mengandung semua zat gizi yang diperlukan oleh tubuh. Contohnya, telur kaya akan protein tetapi tidak mengandung serat, berbanding terbalik dengan sayur dan buah yang tinggi serat.
Selain susu sapi, kamu juga bisa mengonsumsi susu nabati, seperti susu kedelai, untuk melengkapi menu harian. Susu kedelai tergolong padat nutrisi karena sudah mengandung karbohidrat, protein, lemak baik, serta zat gizi penting lainnya, seperti zat besi, kalsium, serta vitamin A, vitamin B, dan vitamin E.
Jika dikonsumsi secara rutin, susu kedelai memberikan banyak manfaat untuk tubuh, mulai dari menjaga kesehatan jantung, tulang, gigi, dan saluran cerna, menguatkan daya tahan tubuh, menangkal radikal bebas penyebab penyakit, hingga membuat kulit lebih sehat, cerah, dan awet muda.
Kalau kamu kurang menyukai cita rasa susu kedelai asli, coba pilih produk susu kedelai dengan varian rasa, misalnya cokelat. Ada juga susu kedelai yang diperkaya dengan biji-bijian, contohnya beras merah, wijen hitam, jelai, dan ekstrak malt, yang rasanya unik dan enak sekaligus menyehatkan.
Itulah beberapa manfaat makanan sehat beserta sumbernya. Agar manfaatnya maksimal, pastikan kamu juga menerapkan prinsip pedoman gizi seimbang, yaitu mengonsumsi beragam makanan, membiasakan perilaku hidup bersih, melakukan aktivitas fisik, dan mempertahankan berat badan ideal.
Namun, jika kamu memiliki kondisi medis tertentu dengan pantangan makanan, sebaiknya konsultasikan dengan dokter lewat Chat Bersama Dokter untuk menentukan makanan sehat yang aman dikonsumsi, ya.