Pergelangan tangan sakit saat ditekuk dapat disebabkan oleh beberapa hal. Dalam beberapa kasus, kondisi ini biasanya sembuh dengan sendirinya dan hanya bersifat sementara. Namun, jika sudah berlangsung lama, terasa semakin berat, atau mengganggu aktivitas, pergelangan tangan sakit saat ditekuk perlu ditangani oleh dokter.
Pergelangan tangan memiliki fungsi penting sebagai titik poros yang memungkinkan tangan dapat bergerak ke hampir segala arah. Hal ini membuat pergerakan tangan menjadi lebih fleksibel dan memungkinkan penderita meraih atau memegang sesuatu serta melakukan aktivitas sehari-hari.
Pada kondisi tertentu, pergelangan tangan dapat mengalami beberapa masalah, salah satunya adalah pergelangan tangan sakit saat ditekuk. Hal ini merupakan kondisi yang cukup umum terjadi dan biasanya karena cedera. Selain itu, masalah pada pergelangan tangan juga bisa disebabkan oleh beberapa kondisi medis, seperti kerusakan struktur tulang atau masalah saraf.
Penyebab Pergelangan Tangan Sakit saat Ditekuk
Berikut ini adalah beberapa penyebab pergelangan tangan sakit saat ditekuk:
1. Keseleo
Keseleo merupakan jenis cedera yang paling umum pada pergelangan tangan. Kondisi ini terjadi ketika jaringan penghubung antartulang (ligamen) di pergelangan tangan mengalami cedera akibat terjatuh, kecelakaan, maupun gerakan berlebihan saat berolahraga atau bekerja.
Saat ligamen mengalami cedera, fungsi pergelangan tangan akan terganggu dan menimbulkan beberapa gejala, seperti pergelangan tangan sakit saat ditekuk atau digerakkan, bengkak, dan memar.
2. Tendonitis pergelangan tangan
Tendonitis pergelangan tangan adalah peradangan pada tendon yang menghubungkan otot lengan bawah dengan tulang-tulang di lengan. Peradangan ini dapat disebabkan oleh gerakan atau tekanan yang berulang pada pergelangan tangan, misalnya saat menulis, mengetik, bermain game, atau melakukan olahraga tertentu, seperti golf, tenis, dan bulu tangkis.
Peradangan pada tendon dapat membuat pergelangan tangan terasa sakit saat ditekuk atau digerakkan. Kondisi ini biasanya juga diiringi beberapa gejala lain, seperti kaku dan bengkak di sekitar pergelangan tangan.
3. De Quervain’s tenosynovitis
De Quervain’s tenosynovitis adalah pembengkakan dan peradangan yang terjadi pada lapisan selubung tendon ibu jari. Kondisi ini biasanya terjadi karena gerakan berulang yang melibatkan ibu jari, seperti mencengkram dan memegang suatu benda.
Penderita de Quervain’s Tenosynovitis dapat mengalami rasa tidak nyaman, seperti nyeri, bengkak, dan kemerahan pada pergelangan tangan. Beberapa aktivitas yang meningkatkan risiko terjadinya kondisi ini adalah olahraga tenis, bola basket, dan voli.
4. Carpal tunnel syndrome
Carpal tunnel syndrome (CTS) terjadi ketika saraf di dalam pergelangan tangan terjepit. Kondisi ini biasanya terjadi karena cedera, patah tulang pergelangan tangan, atau radang sendi.
CTS sering kali menyebabkan rasa sakit pada pergelangan tangan, terutama saat ditekuk atau digunakan untuk beraktivitas, seperti mengetik, menulis, atau mengangkat benda. Selain nyeri, penderitanya juga bisa mengalami mati rasa dan kesemutan yang menjalar hingga ke tangan dan jari-jari tangan.
5. Radang sendi
Radang sendi adalah kondisi ketika sendi mengalami peradangan dan pembengkakan. Hal ini bisa terjadi di seluruh sendi tubuh, termasuk di pergelangan tangan. Umumnya, radang sendi disebabkan oleh penuaan, penyakit autoimun, cedera, atau penggunaan sendi yang berlebihan.
Ketika radang sendi terjadi, penderita bisa mengalami gejala seperti nyeri, kekakuan, pembengkakan, dan kemerahan. Selain itu, rentang gerak pergelangan tangan juga akan berkurang, sehingga terasa sakit saat ditekuk.
6. Patah pergelangan tangan
Patah pergelangan tangan terjadi ketika salah satu atau beberapa tulang di pergelangan tangan retak atau patah akibat benturan keras, seperti terjatuh atau kecelakaan.
Kondisi ini menyebabkan nyeri, bengkak, dan kesulitan menggerakkan pergelangan tangan. Selain itu, patah tulang juga dapat membuat pergelangan tangan terasa sangat sakit saat ditekuk, terutama jika terjadi pergeseran tulang yang mengganggu pergerakan sendi.
7. Pengapuran sendi pergelangan tangan
Pengapuran merupakan kondisi ketika muncul tonjolan-tonjolan kecil di tulang atau sendi akibat pertumbuhan jaringan tulang. Pengapuran bisa terjadi di sendi dan tulang mana pun, termasuk di sendi pergelangan tangan.
Kondisi ini umumnya tidak berbahaya dan memang bisa terjadi akibat proses penuaan, cedera, radang sendi, atau karena aktivitas berlebihan yang melibatkan pergelangan tangan.
Pengapuran terkadang tidak menimbulkan gejala dan hanya terdeteksi melalui foto Rontgen. Namun, ketika tonjolan pengapuran cukup besar dan menekan saraf atau otot, hal ini bisa menyebabkan pergelangan tangan terasa sakit, terutama saat ditekuk.
8. Kista ganglion
Ini merupakan kista yang bisa muncul di pergelangan tangan atau di tangan. Kista ini biasanya akan tampak berupa benjolan bulat yang lunak dan lentur. Kista ganglion yang berukuran kecil cenderung tidak menimbulkan nyeri dan biasanya bisa menghilang sendiri.
Namun, ukuran kista ganglion juga bisa membesar, sehingga dapat menekan saraf dan otot di pergelangan tangan. Hal ini kemudian bisa menyebabkan pergelangan tangan sakit saat ditekuk.
Selain karena beberapa kondisi di atas, pergelangan tangan sakit saat ditekuk juga bisa disebabkan oleh kondisi lain, seperti cubital tunnel syndrome dan lipoma. Namun, hal-hal ini lebih jarang terjadi.
Cara Mengatasi Pergelangan Tangan Sakit Saat Ditekuk
Kondisi pergelangan tangan sakit saat ditekuk dapat diatasi dengan mengobati penyakit yang mendasarinya. Namun, sebagai langkah awal, Anda dapat menerapkan beberapa langkah penanganan berikut ini:
- Rest, hentikan penggunaan sendi tangan jika terasa nyeri atau sakit. Hal ini dapat meredakan peradangan.
- Ice, lakukan kompres dingin selama 20 menit setiap 3–4 jam pertama. Kompres dingin dapat dilakukan dengan membungkus es baru dengan kain bersih kemudian menempelkannya pada pergelangan tangan yang terasa nyeri.
- Compression, balut dan bebat area lengan kiri dengan perban elastis. Mulailah dari pangkal jari dan lanjutkan hingga tepat di bawah siku. Pastikan perban kencang tanpa menghentikan sirkulasi darah.
- Immobilization, gunakan penyangga atau belat penyangga yang dapat membantu mengatasi cedera.
Jika keluhan pergelangan tangan sakit saat ditekuk muncul setelah cedera, sebaiknya hindari mengurut atau memijitnya karena hal ini bisa berisiko membuat cedera menjadi makin parah.
Pada kasus yang ringan, pergelangan tangan sakit saat ditekuk akan sembuh dalam waktu beberapa hari. Namun, jika Anda mengalami kondisi yang lebih parah, seperti patah tulang pergelangan tangan atau merasakan nyeri hebat yang tidak kunjung membaik, sebaiknya periksakan diri ke dokter.
Untuk menangani keluhan tersebut, dokter dapat memberikan obat pereda nyeri, seperti obat antiinflamasi nonsteroid (NSAID). Jika disebabkan oleh radang sendi yang parah, dokter juga dapat meresepkan obat kortikosteroid. Selain dengan obat-obatan, keluhan nyeri pergelangan tangan juga bisa diatasi dengan fisioterapi maupun operasi, apabila kondisi ini sudah parah.
Jika Anda masih memiliki pertanyaan terkait pergelangan tangan sakit saat ditekuk, jangan ragu untuk berkonsultasi secara online melalui layanan Chat Bersama Dokter.