Ingin menjaga kesehatan organ intim dengan cara yang sederhana dan mudah dipraktikkan di rumah? Kalau iya, kamu patut mencoba sitz bath. Cara ini bisa dilakukan oleh segala usia, termasuk anak-anak dan orang dewasa.  

Sitz bath merupakan terapi air hangat yang dilakukan untuk merawat serta membersihkan perineum, yaitu area di antara anus dan vagina. Perawatan ini juga dikenal dengan istilah rendam duduk atau rendam bokong.

Yuk, Coba Lakukan Sitz Bath untuk Menjaga Kesehatan Organ Intim - Alodokter

Berbagai Manfaat Sitz Bath untuk Kesehatan

Ada banyak lho manfaat sitz bath yang sayang jika kamu lewatkan. Manfaat tersebut antara lain:

  • Meningkatkan aliran darah
  • Mengurangi rasa gatal dan iritasi pada area perineum
  • Mengatasi luka kecil di perineum
  • Meringankan keluhan pada wasir, sembelit kronis, dan turun peranakan
  • Meringankan rasa nyeri pada vagina setelah melahirkan
  • Mempercepat proses pemulihan setelah operasi, seperti hemoroidektomi

Perlu kamu ingat, bila kamu memiliki kondisi medis tertentu, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu sebelum melakukan sitz bath, ya.

Cara Melakukan Sitz Bath

Sitz bath bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu di bath tub atau menggunakan baskom. Saat melakukan terapi ini, kamu juga bisa sambil membaca atau mendengarkan musik agar lebih rileks dan tidak bosan.

Berikut ini cara melakukan sitz bath dengan bath tub atau baskom:

Sitz bath di bath tub

Bila ingin melakukan sitz bath di bath tub, pastikan bahwa bath tub sudah benar-benar bersih, ya. Kemudian, lakukan sitz bath dengan cara berikut:

  • Isi bath tub dengan air hangat sampai setinggi 7–10 cm atau cukup dalam untuk merendam perineum. Pastikan airnya hangat, tapi tidak terlalu panas, supaya lebih nyaman dan tidak menyebabkan luka bakar.
  • Tambahkan garam laut yang tidak mengandung yodium, minyak zaitun, minyak esensial, atau soda kue. Campuran ini dapat menghambat pertumbuhan bakteri dan mengurangi risiko infeksi.
  • Duduklah di bath tub selama 20–30 menit.
  • Setelah itu, keringkan area intim dengan handuk bersih yang lembut. Namun, jangan menggosok perineum, ya.

Sitz bath menggunakan baskom

Siapkan baskom khusus sitz bath dengan ukuran yang cukup besar untuk merendam. Pastikan baskom sudah dicuci sampai bersih sebelum digunakan. Jika sudah siap, berikut cara melakukan sitz bath dengan baskom:

  • Letakkan baskom di atas dudukan toilet. Alasi duduk toilet dengan keset karet, agar baskom tidak bergeser.
  • Isi baskom dengan air hangat. Pastikan ketinggian air cukup untuk merendam area perineum.
  • Tambahkan garam laut yang tidak mengandung yodium, minyak zaitun, minyak esensial, atau soda kue.
  • Duduklah di atas toilet dengan posisi bokong di dalam baskom, selama 20–30 menit.
  • Setelah selesai, tepuk-tepuk area intim dengan handuk bersih yang lembut hingga kering.

Sitz bath tidak sulit dilakukan, bukan? Jika setelah melakukan sitz bath perineum dan area organ intimmu justru terasa sakit, merah, atau bengkak, segera periksakan ke dokter supaya mendapatkan penanganan lebih lanjut.