Lactacyd Baby adalah produk untuk membersihkan serta melembutkan kulit dan rambut bayi, sekaligus mencegah iritasi pada kulit bayi. Produk ini memiliki pH (tingkat keasaman) yang sesuai dengan kondisi alami kulit bayi dan terbukti hypoallergenic sehingga aman digunakan untuk bayi baru lahir.

Lactacyd Baby mengandung lactic acid dari bahan organic dan lactoserum (ekstrak susu) dari 100% susu alami. Lactacyd Baby juga mengandung moisturizer yang bisa menjaga kulit bayi tetap lembap dan terhindar dari iritasi akibat kulit kering.

Lactacyd Baby, alodokter

Produk Lactacyd Baby

Ada dua varian produk Lactacyd Baby, yaitu Lactacyd Baby Gentle Care dan Lactacyd Baby Extra Milky. Berikut ini adalah penjelasannya:

  • Lactacyd Baby Gentle Care
    Lactacyd Baby Gentle Care dapat digunakan pada bayi yang memiliki kulit sensitif. Jika digunakan secara rutin, produk ini dapat melindungi kulit dan rambut bayi yang sensitif dari iritasi.
  • Lactacyd Baby Extra Milky
    Lactacyd Baby Extra Milky bisa digunakan oleh bayi dengan kulit normal dan kering. Produk ini memiliki kandungan lactoserum dan moisturizer yang lebih banyak daripada Lactacyd Baby Gentle Care, sehingga dapat memberikan perlindungan serta kelembapan ekstra untuk kulit dan rambut bayi.

Apa Itu Lactacyd Baby

Golongan Produk bebas
Kategori Sabun dan sampo bayi
Manfaat Membersihkan dan melembutkan kulit dan rambut bayi, serta mencegah iritasi pada kulit bayi
Digunakan oleh Bayi
Bentuk sediaan Cairan kental

Peringatan Sebelum Menggunakan Lactacyd Baby

Ada hal-hal yang harus Anda perhatikan sebelum menggunakan Lactacyd Baby, antara lain:

  • Jangan menggunakan Lactacyd Baby kepada bayi Anda jika ia alergi terhadap kandungan di dalam produk ini.
  • Konsultasikan ke dokter mengenai penggunaan sabun dan sampo bayi yang tepat jika kulit bayi Anda sangat sensitif.
  • Segera bawa bayi Anda ke dokter jika ia mengalami reaksi alergi atau iritasi setelah menggunakan Lactacyd Baby.

Cara Menggunakan Lactacyd Baby dengan Benar

Bacalah informasi yang terdapat pada kemasan sebelum menggunakan Lactacyd Baby.

Lactacyd Baby bisa digunakan secukupnya di kulit dan rambut saat memandikan bayi. Agar Lactacyd Baby dapat memberikan perlindungan maksimal terhadap kulit bayi, gunakan produk ini setiap hari.

Siapkan air hangat untuk memandikan bayi, lalu tuangkan ke dalam bak mandi bayi hingga ketinggian air sekitar 7 cm. Cek terlebih dahulu suhu air, jangan sampai terlalu panas atau terlalu dingin.

Jika suhu air sudah pas, Anda bisa mulai memandikan bayi dengan membasahi bagian wajahnya kemudian dilanjutkan ke badannya.

Tuangkan Lactacyd Baby secukupnya ke telapak tangan, lalu usapkan produk ini ke leher, badan, tangan, maupun rambut bayi, sambil memberikan pijatan lembut.

Setelah itu, bilas badan bayi hingga bersih dan keringkan dengan handuk bersih yang lembut. Cukup usap atau tepuk-tepukkan handuk secara perlahan ke tubuh dan kepala bayi, agar kulitnya tidak tergesek oleh handuk.

Efek Samping dan Bahaya Lactacyd Baby

Jika digunakan sesuai aturan pakai yang tertera di kemasan, lactic acid yang terkandung dalam Lactacyd Baby aman untuk bayi dan sangat jarang menimbukan efek samping.

Namun, pada kondisi tertentu, misalnya kulit sangat sensitif atau alergi terhadap bahan ini, penggunaan lactic acid bisa menimbulkan efek samping berupa kulit kemerahan, perih, mengelupas, kering, gatal, atau bengkak.

Jika sampai terjadi efek samping, hentikan penggunaan produk. Bila efek samping tersebut tidak reda atau cukup mengganggu, periksakan bayi ke dokter untuk memastikan penyebabnya dan mendapatkan penanganan yang sesuai.