Bayi 7 bulan umumnya sudah mulai mencoba merangkak dengan berusaha menyeimbangkan tangan dan lututnya. Aktivitas ini juga menjadi persiapan agar otot-otot tubuhnya bisa lebih kuat untuk berjalan nantinya.

Berat badan normal bayi 7 bulan berjenis kelamin laki-laki umumnya adalah 6,7–10 kg, dengan panjang kira-kira 65–73 cm. Sementara itu, bayi 7 bulan berjenis kelamin perempuan rata-rata berbobot 6–9,5 kg, dengan panjang kira-kira 63–71,5 cm. Pada usia ini, bayi biasanya sudah mulai aktif dan senang menjelajahi dunia di sekitarnya.

Bayi 7 Bulan: Mulai Merangkak - Alodokter

Kemampuan Motorik Bayi 7 Bulan

Sebagian besar bayi 7 bulan memang akan mulai belajar merangkak, tapi ada pula yang langsung belajar berjalan tanpa melalui fase merangkak. Di antara bayi yang belajar merangkak, ada juga yang tidak merangkak maju, melainkan mundur. Ini merupakan hal yang normal terjadi pada bayi.

Bayi 7 bulan juga sudah dapat memutar badan dan menegakkan punggungnya untuk dapat duduk lebih lama. Bayi juga mulai dapat menyusun dan mengelompokkan mainan ke dalam kategori ukuran kecil atau besar.

Sebelum bayi mulai aktif merangkak, pastikan lantai selalu bersih dan perhatikan letak perabot dalam rumah dalam posisi yang aman. Pada bayi yang mulai belajar berjalan, sebaiknya hindari penggunaan baby walker, karena alat ini justru berisiko menyebabkan kecelakaan pada bayi.

Untuk melatih kemampuan motorik Si Kecil yang sudah berusia 7 bulan, Bunda dapat mengajaknya bermain. Tempatkan salah satu mainan di lantai, tutupi dengan sebuah kain. Buka kain sambil berkata dengan ekspresi gembira, “Ini dia!”, kemudian tutup kembali dan ulangi. Dia akan senang memperhatikan benda yang hilang dan nampak kembali, berulang kali.

Pada usia ini, Bunda juga sudah mulai bisa mengurangi penggunaan botol bayi dan mulai memperkenalkan cangkir minum bayi (sippy cup) dengan 2 pegangan di samping dan moncong atau bagian mengerucut yang memudahkan Si Kecil minum. Semakin awal ia dikenalkan dengan cangkir minum, semakin mudah pula baginya untuk berhenti menggunakan botol susu.

Kemampuan Berkomunikasi Bayi 7 Bulan

Memori bayi 7 bulan telah berfungsi dengan baik dan bayi sudah dapat mengingat suara-suara yang familiar. Dia juga dapat mengucapkan kosa kata sederhana, seperti ‘ma-ma’ atau ‘pa-pa’.

Selain mulai berceloteh, bayi 7 bulan juga sudah dapat memahami larangan untuk melakukan sesuatu saat orang tuanya berkata ‘jangan’.

Di usia ini pula, Si Kecil sudah bisa membaca ekspresi, intonasi suara, dan gerakan tubuh Bunda saat berkomunikasi dengannya. Ia juga juga akan semakin ekspresif dan mulai bisa meniru ekspresi orang lain.

Misalnya, ia dapat mengikuti ketika orang di sekitarnya bertepuk tangan, atau ia mungkin saja menangis saat Bunda berbicara keras kepadanya. Jadi, manfaatkan kesempatan ini untuk menanamkan nilai kebaikan, karena Si Kecil akan mengamati dan meniru bagaimana cara Bunda bersikap kepada orang lain.

Kemampuan Sosial Bayi 7 Bulan

Bayi 7 bulan sudah mulai bisa menolak untuk mengikuti arahan. Bila demikian, beri tahu Si Kecil mana yang baik dan tidak untuk dilakukan. Misalnya, ia tidak boleh melempar mainan, merobek buku, atau memasukkan benda kotor ke mulut.

Namun, ingat bahwa ia belum sepenuhnya memahami atau mengingat semua hal yang Bunda katakan. Jadi, cukup katakan Jangan”, jika Si Kecil melakukan hal yang tidak selayaknya, kemudian alihkan perhatiannya.

Dalam hubungan interpersonal, bayi 7 bulan sudah dapat merasa cemas, terutama jika ada orang asing yang mendekatinya. Bayi 7 bulan juga bisa menangis ketika ibunya tidak ada di dekatnya atau lepas dari pandangannya. Hal ini menunjukkan bahwa dia mulai memahami lingkungan di sekitarnya.

Hal Lain yang Perlu Diperhatikan

Tumbuh gigi pada bayi umumnya mulai terjadi pada usia 4–7 bulan. Pertumbuhan gigi ini bisa membuat gusi bayi terasa gatal, sehingga dia terus-menerus memasukkan tangannya atau benda yang dia pegang ke dalam mulut dan menggigitnya. Pada masa ini dia akan lebih banyak mengeluarkan air liur.

Untuk meredakan rasa gatal yang Si Kecil rasakan, terdapat jenis mainan teether, yang memang berfungsi untuk digigit. Pastikan teether­-nya selalu berada dalam kondisi bersih sebelum digunakan. Selain memberikan teether, Bunda bisa memberikan buah-buahan dingin yang sudah dihaluskan untuk membantu mengurangi rasa gatal pada giginya.

Dalam aktivitas sehari-hari, bayi 7 bulan akan menyukai rutinitas yang konsisten, seperti rutinitas dibacakan dongeng atau diyanyikan lagu tiap malam menjelang tidurnya. Ini membantunya untuk dapat rileks dan segera tertidur.

Jika kemampuan bayi 7 bulan yang disebutkan di atas belum dialami oleh Si Kecil, Bunda tidak perlu terlalu khawatir. Hal ini karena perkembangan tiap anak berbeda-beda dan unik. Namun, apabila Bunda khawatir atau ingin memastikan tumbuh kembang Si Kecil lancar, jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.

Baca siklus perkembangan usia selanjutnya di Bayi 8 Bulan: Aktif Merangkak.