Tanda suami mencintai wanita lain kerap dirasakan istri ketika kehidupan rumah tangga dirasa tidak baik-baik saja. Memang, tanda-tanda ini tidak selalu akurat. Akan tetapi, mengetahuinya bisa menjadi dasar untuk meluruskan konflik rumah tangga yang terjadi.

Kehidupan rumah tangga tak selamanya berjalan mulus sesuai harapan. Seiring habisnya masa bulan madu di tahun-tahun awal pernikahan, ada banyak hal yang bisa terjadi di dalam rumah tangga, termasuk hadirnya orang ketiga.

7 Tanda Suami Mencintai Wanita Lain - Alodokter

Penyebab hadirnya orang ketiga ini pun beragam, mulai dari suami yang merasa kurang diperhatikan, kehilangan ego dan self-esteem, kecewa dengan sikap dan sifat pasangan, hingga merasa tidak puas dalam urusan ranjang.

Ini Tanda Suami Mencintai Wanita Lain

Berbagai alasan di atas tentunya tidak bisa menjadi pembenaran dari sebuah perselingkuhan. Apa pun masalah yang hadir dalam pernikahan seharusnya dibicarakan berdua, bukannya malah menghadirkan orang ketiga.

Nah, sebelum hubungan pernikahanmu makin memburuk, mengenali tanda suami mencintai wanita lain mungkin bisa membantu meluruskan konflik rumah tangga yang terjadi. Berikut ini adalah beberapa tanda-tandanya:

1. Terasa menjauh darimu

Ketika suami berselingkuh, hubungan suami istri biasanya akan terasa lebih hambar. Kebiasaan romantis yang tadinya ia lakukan setiap hari, misalnya mengecup keningmu saat bangun tidur atau melakukan pillow talk sebelum tidur, akan hilang. Kalaupun dilakukan, rasanya seperti terpaksa.

2. Penampilannya menjadi lebih baik

Bila sebelumnya suamimu abai atau terkesan cuek dengan penampilan, ia bisa jadi lebih memperhatikan penampilannya saat sedang mencintai wanita lain.

Ia mungkin saja tiba-tiba jadi suka berolahraga dan mengonsumsi makanan sehat untuk menjaga bentuk tubuhnya, memakai pakaian yang selalu baru dan rapi, sering menggunakan parfum, atau sering menata rambutnya.

3. Lebih banyak terpaku dengan telepon genggamnya

Saat di rumah, pasangan suami istri umumnya lebih senang ngobrol sambil bermanja-manja. Namun, jika suamimu sedang jatuh cinta dengan wanita lain, kemungkinan ia akan lebih sibuk dengan telepon genggamnya. Alasannya pun beragam, mulai dari urusan pekerjaan hingga sekadar ngobrol dengan temannya.

Selain itu, ia pun akan melarangmu untuk menyentuh telepon genggamnya, apa pun alasannya. Bahkan, tidak sedikit pria yang kerap membawa teleponnya ketika berada di kamar mandi atau memasang password, agar perselingkuhannya tidak terbongkar oleh sang istri.

4. Aktivitas seksual menurun

Ketika suami berselingkuh atau mencintai wanita lain, fokusnya sudah jelas akan ke wanita tersebut, bukan lagi tertuju padamu. Akibatnya, aktivitas seksual kalian berdua bisa menurun. Bahkan, ia juga tidak segan menolak permintaanmu untuk berhubungan seks, lho.

5. Jarang di rumah

Tanda suami mencintai wanita lain yang juga cukup menonjol adalah ia jadi lebih jarang di rumah. Jika biasanya ia banyak meluangkan waktu untuk di akhir pekan, ia akan mencari-cari alasan untuk keluar rumah ketika berselingkuh, misalnya berkumpul dengan teman-temannya atau berolahraga.

6. Mudah tersinggung dan marah

Laki-laki yang sudah menikah sebenarnya tahu bahwa menjalin hubungan dan jatuh cinta dengan wanita lain merupakan suatu kesalahan. Akibatnya, ketika hal ini ia lakukan, akan timbul konflik di dalam batinnya.

Sayangnya, konfilik batin ini sering kali dibenarkan oleh pria dengan menyalahkan istrinya, misalnya dengan berpikir, “Aku butuh perhatian wanita lain karena istriku kurang memperhatikanku.”

Pemikiran seperti ini sering kali keluar menjadi sikap mudah tersinggung dan menyalahkan. Bahkan, suami bisa jadi tidak segan untuk marah dan berkata kasar kepada istri karena perkara yang sepele. Suami pun bisa saja melakukan gaslighting untuk menyangkal perbuatannya.

7. Biaya pengeluaran meningkat

Setiap rumah tangga tentu memiliki pengeluaran finansial. Namun, ketika suami sedang “bermain api” dengan wanita lain, pengeluaran bisa melonjak tanpa jelas ke mana perginya, baik dari tabungan atau penggunaan kartu kredit. Hal ini bisa membuat kondisi keuangan rumah tangga bermasalah.

Itulah sederet tanda saat suami mencintai wanita lain yang perlu kamu perhatikan dan waspadai. Saat menyadari tanda-tanda ini, dinginkan kepala terlebih dahulu, jangan langsung marah. Ajak suami untuk bicara baik-baik, tetapi jangan asal menuduhnya, ya.

Nah, kalau suamimu terbukti benar menjalin hubungan dengan wanita lain, ada baiknya jangan terburu-buru memutuskan untuk bercerai. Rasanya memang menyakitkan, tapi penting untuk menenangkan dirimu terlebih dahulu dan jangan gegabah untuk mengambil keputusan.

Bila memang dibutuhkan, kalian bisa membicarakan masalah rumah tangga ini dengan psikolog atau jalani konseling pernikahan guna mendapatkan solusi yang tepat agar pernikahan kalian berdua bisa diselamatkan.