Tidak hanya pada bahan makanan, produk make up juga punya masa kedalwuarsa, lho. Penting untuk kamu ketahui masa produk make up kedaluwarsa dan tanda-tanda produk yang sudah tidak layak pakai, agar kamu terhindar dari efek samping yang bisa membahayakan kesehatan.

Kedaluwarsa diartikan sebagai batas aman penggunaan suatu produk. Biasanya, masa kedaluwarsa pada produk make up ditulis dengan “baik digunakan sebelum” atau “expired date”.

Jangan Asal Pakai, Produk Make Up Punya Masa Kedaluwarsa - Alodokter

Selain tanggal kedaluwarsa, pada kemasan produk make up umumnya juga terdapat simbol peroid after opening (PAO). PAO adalah keterangan terkait berapa lama kosmetik masih aman atau kandungan di dalamnya masih stabil setelah dibuka pertama kali. Simbol ini berupa gambar toples terbuka yang disertai umur produk.

Contohnya, jika ada tulisan 6M, itu artinya umur produk setelah dibuka hanya 6 bulan. Ada juga produk yang punya masa PAO 12 bulan, akan dituliskan dengan 12M.

Bahaya Memakai Produk Make Up Kedaluwarsa

Kosmetik yang sudah memasuki tanggal kedaluwarsa bisa berubah menjadi lebih kering, rapuh, dan keras, sehingga sulit digunakan. Selain dari konsistensinya, produk make up yang telah kedaluwarsa umumnya juga berubah warna dan bau.

Tak jarang, hal ini disiasati dengan mencampurkannya dengan air agar lebih lembap atau cair. Alih-alih bisa mengembalikan kelembapan dan fungsinya, cara ini justru berisiko meningkatkan risiko kontaminasi kuman dan bakteri.

Memakai produk kosmetik atau make up yang sudah terkontaminasi bakteri dapat meningkatkan risiko terjadinya sejumlah masalah kesehatan pada kulit, seperti:

  • Ruam
  • Jerawat
  • Iritasi kulit dan mata
  • Bisul, selulitis, dan eksim
  • Infeksi mata, seperti konjungtivitis atau bintitan

Masa Kedalwuarsa Produk Make Up

Guna menghindari bahaya di atas, penting untuk mengetahui waktu kedaluwarsa setiap produk make up yang kamu pakai. Masa pakai tiap jenis produk kecantikan tidaklah sama, tergantung jenis produk, cara penyimpanannya, dan bagaimana produk tersebut digunakan.

Berikut ini adalah penjelasan masa kedaluwarsa setiap produk make up:

1. Riasan mata

Produk make up mata umumnya memiliki waktu kedaluwarsa yang lebih cepat dibandingkan dengan produk kosmetik lainnya. Ini karena produk riasan mata sering digunakan secara berulang-ulang sehingga mudah terkontaminasi bakteri. Berikut ini adalah patokan umum masa pakai kosmetik mata berdasarkan jenisnya:

  • Maskara: 3–6 bulan
  • Eyeliner cair: 3–6 bulan
  • Eyeliner pensil dan gel: 1 tahun
  • Eyeshadow padat: 2 tahun
  • Eyeshadow krim: 12–18 bulan

2. Alas bedak

Produk alas bedak cair, seperti foundation dan concealer, yang disimpan dengan baik dapat digunakan selama 12–18 bulan. Alas bedak yang sudah tidak layak pakai biasanya akan berubah warna menjadi lebih oranye dan berbau tidak sedap.

Selain itu, jika mendapati alas bedak yang membentuk beberapa lapisan, tekstur yang berubah, dan tidak rata ketika dioleskan ke kulit, umumnya itu berarti produk sudah masuk masa kedaluwarsa.

3. Bedak dan perona pipi

Bedak bubuk atau padat umumnya aman digunakan hingga 2 tahun, kecuali jika sudah ada perubahan warna atau bau. Demikian juga dengan perona pipi atau blush on dalam bentuk padat. Sedangkan, blush on bentuk krim umumnya hanya memiliki masa pakai 12–18 bulan.

Pada produk make up bubuk dengan bahan alami, masa pakai cenderung singkat. Jika sudah lewat masa pakai, produk ini akan sulit menempel dengan kulit atau lebih mudah hancur ketika digunakan.

4. Riasan bibir

Lipstik dan lipgloss umumnya memiliki masa pakai sekitar 1 tahun. Sebagian jenis lipgloss bahkan memiliki waktu kedaluwarsa yang lebih singkat, yaitu sekitar 6 bulan. Sementara, lip liner berbentuk pensil bisa digunakan lebih dari 1 tahun karena dapat diserut, sehingga permukaannya yang sudah kotor akan terbuang.

Jangan gunakan produk kosmetik bibir jika warnanya sudah berubah, muncul bau, atau tampak tumbuh jamur.

Nah, itulah masa kedaluwarsa kosmetik sesuai dengan jenisnya. Sebelum membeli kosmetik, cek dulu tanggal kedaluwarsa dan masa PAO, ya. Jangan membeli kosmetik yang kemasannya sudah rusak dan hindari membeli make up share in jar.

Kamu juga harus lebih teliti dalam menggunakan produk make up. Agar kosmetik tidak cepat rusak, simpan di tempat yang kering dan sejuk serta jauhi dari paparan matahari langsung. Selain itu, sebisa mungkin hindari berbagi penggunaan make up dengan orang lain, untuk menurunkan risiko tertular infeksi.

Ingat juga untuk rutin bersihkan kuas, spons, atau beauty blender yang biasa kamu gunakan. Alat make up yang kotor bisa menjadi sarang pertumbuhan kuman dan bakteri, lho.

Jika setelah memakai produk make up kedaluwarsa atau melebihi masa PAO muncul gejala iritasi pada kulit atau mata, sebaiknya segera periksakan diri ke dokter untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.