Sampo antiketombe dan rambut rontok adalah salah satu produk perawatan rambut yang sangat cocok dipakai untuk mengatasi ketombe, kulit kepala gatal, dan rambut rontok. Ketika memakai sampo antiketombe dan rambut rontok, biarkan busa tetap berada di kulit kepala selama beberapa menit, lalu bilas sampai bersih.

Ketombe merupakan suatu kondisi ketika kulit kepala terkelupas akibat kulit kering, berminyak, berjamur, kulit sensitif terhadap produk perawatan rambut, dan kondisi medis lainnya, seperti psoriasis dan eksim. Kondisi ini bisa menyebabkan kulit kepala gatal, bersisik, rambut rontok, dan muncul serpihan kulit kering. 

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Anda bisa mengatasi kondisi ini dengan mengganti sampo yang biasa dipakai menjadi sampo antiketombe dan rambut rontok yang bisa dibeli di warung atau minimarket terdekat.

Berbagai Pilihan Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif

Sampo antiketombe dan rambut rontok biasanya mengandung beberapa bahan yang ampuh untuk menghilangkan ketombe dari kulit kepala, seperti ketoconazole, selenium sulfida, coal tar, dan zinc pyrithione.

Berikut ini adalah beberapa pilihan sampo antiketombe dan rambut rontok yang efektif:

Pantene Pro-V Anti Dandruff Shampoo 70 ml

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp29.500 per botol

Beli Pantene Pro-V Anti Dandruff Shampoo 70 ml di Aloshop

Pantene Pro-V Anti Dandruff Shampoo merupakan sampo antiketombe dan rambut rontok yang mengandung kombinasi beberapa bahan, seperti rice oil essence, pro-vitamin formula, dan zinc pyrithione. Ketiga kombinasi ini mampu menutrisi dan memperkuat rambut hingga ke akarnya.

Tidak hanya itu, ketiga kombinasi yang ada di dalam sampo antiketombe dan rambut rontok ini juga mampu membersihkan jamur dan minyak berlebih pada kulit kepala yang menyebabkan ketombe.

Sebelum memakai Pantene Pro-V Anti Dandruff Shampoo, basahi rambut dengan air hangat lalu tuangkan sampo secukupnya ke telapak tangan. Usapkan rambut dan kulit kepala dengan sampo sampai berbusa. Pijat kulit kepala dengan ujung jari saat mencuci rambut, lalu bilas rambut sampai bersih.

Lifebuoy Anti Dandruff Shampoo 170 ml

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp33.960 per botol

Beli Lifebuoy Anti Dandruff Shampoo 170 ml di Aloshop

Lifebuoy Anti Dandruff Shampoo bisa menjadi salah satu pilihan untuk mengatasi ketombe dan rambut rontok. Sampo ini mengandung sodium laureth sulfate yang mampu menghilangkan minyak dan kotoran penyebab ketombe.

Anda bisa memakai Lifebuoy Anti Dandruff Shampoo dengan membasahi rambut terlebih dahulu dengan air hangat. Tuangkan sampo di telapak tangan secukupnya kemudian usapkan ke rambut dan kulit kepala sampai berbusa. Pijat kepala dengan ujung jari saat mencuci rambut secara perlahan, lalu bilas rambut sampai bersih.

Selsun Blue 5 Exclusive Dandruff Shampoo 50 ml

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp35.004 per botol

Beli Selsun Blue 5 Exclusive Dandruff Shampoo 50 ml di Aloshop

Jika rambut bermasalah dengan ketombe, Anda bisa memakai Selsun Blue 5 Exclusive Dandruff Shampoo. Sampo ini mengandung selenium sulfida yang mampu mengatasi ketombe dan mengurangi gatal akibat ketombe.

Selain itu, sampo antiketombe dan rambut rontok ini juga mengandung ekstrak lidah buaya yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut dan membantu melembutkan rambut.

Apabila ingin memakai sampo ini untuk mengatasi ketombe dan rambut rontok, kocok botol sampo terlebih dahulu sampo. Basahi rambut dengan air bersih, tuangkan sampo secukupnya di tangan, lalu usapkan sampo pada rambut dan kulit kepala hingga berbusa. Pijat kulit kepala dengan ujung jari saat mencuci rambut. Biarkan sampo di kepala kurang lebih selama 2–3 menit lalu bilas sampai bersih.

Wardah Anti Dandruff Shampoo 170 ml

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp35.500 per botol

Beli Wardah Anti Dandruff Shampoo 170 ml di Aloshop

Wardah Anti Dandruff Shampoo merupakan sampo yang mengandung zinc pyrithione sehingga ampuh untuk mengatasi ketombe secara efektif, tanpa membuat kulit kepala kering. Sampo antiketombe dan rambut rontok ini juga diformulasikan secara khusus agar mampu memberi sensasi menyegarkan pada kulit kepala serta menutrisinya.

Sebelum memakai Wardah Anti Dandruff Shampoo, basahilah rambut dan kulit kepala dengan air bersih. Tuangkan sampo secukupnya ke telapak tangan, lalu usapkan ke seluruh rambut hingga berbusa. Jangan lupa untuk memijat kulit kepala secara lembut selama beberapa menit untuk membantu proses penyerapan nutrisi. Jika sudah, bilas rambut hingga bersih dengan air mengalir.

Sunsilk Hijab Shampoo Refresh and Anti Dandruff

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp39.000⎼Rp63.400 per botol

Beli Sunsilk Hijab Shampoo Refresh and Anti Dandruff 170 ml di Aloshop

Beli Sunsilk Hijab Shampoo Refresh and Anti Dandruff 320 ml di Aloshop

Apabila Anda memakai hijab, Sunsilk Hijab Shampoo Refresh and Anti Dandruff bisa menjadi pilihan. Sampo ini mengandung zinc pyrithione dan sodium laureth sulfate yang mampu mengatasi masalah ketombe dengan cara menghilangkan minyak berlebih dan kotoran di kulit kepala.

Sampo ini juga diformulasikan secara khusus agar dapat memberikan sensasi kesegaran yang tahan lama, bahkan saat rambut tertutup hijab sepanjang hari. Selain itu, sampo ini juga sangat bermanfaat untuk membuat rambut lebih lembut dan mudah diatur.

Anda bisa membasahi rambut terlebih dahulu dengan air bersih sebelum memakai Sunsilk Hijab Shampoo Refresh and Anti Dandruff. Tuangkan sampo antiketombe dan rambut rontok ini secukupnya ke tangan, lalu cuci rambut dan kulit kepala hingga berbusa. 

Lakukan pijatan lembut pada kulit kepala dengan ujung jari agar sirkulasi darah lebih lancar dan proses penyerapan bahan aktif sampo lebih maksimal. Bilas kepala dengan air bersih hingga tidak ada residu sampo yang tersisa.

Head & Shoulders

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp52.400 per botol

Beli Head & Shoulders Clean & Balanced Anti-Dandruff Shampoo 180 ml di Aloshop

Beli Head & Shoulders Lemon Fresh Anti-Dandruff Shampoo 170 ml di Aloshop

Anda juga bisa memakai Head & Shoulders untuk mengatasi ketombe dan rambut rontok. Sampo ini mengandung zinc pyrithione yang ampuh untuk mengatasi ketombe serta membuat rambut terasa lebih bersih dan segar sepanjang hari.

Basahi rambut sepenuhnya terlebih dahulu sebelum memakai Head & Shoulders. Tuangkan sampo secukupnya ke telapak tangan kemudian usapkan pada rambut dan kulit kepala. Pijat lembut kulit kepala selama beberapa menit agar nutrisi pada sampo terserap dengan baik. Jika sudah, bilas rambut hingga bersih.

Serasoft Shampoo Dandruff Treatment 340 ml

7 Sampo Antiketombe dan Rambut Rontok yang Efektif - Alodokter

Harga: Rp66.400 per botol

Beli Serasoft Shampoo Dandruf Treatment 340 ml di Aloshop

Jika rambut berketombe dan kulit kepala gatal-gatal, Anda bisa memakai Serasoft Shampoo Dandruff Treatment. Sampo ini mengandung bahan aktif zinc pyrithione dan dibuat dengan teknologi Jepang sehingga sangat ampuh untuk mengatasi ketombe, kulit kepala gatal, dan rambut rontok.

Sampo antiketombe dan rambut rontok ini juga mengandung minyak biji bunga matahari yang sangat bermanfaat untuk menjaga kelembutan dan kesehatan rambut sehingga rambut tampak lebih halus, bersih, dan berkilau.

Serasoft Shampoo Dandruff Treatment bisa dipakai apabila rambut sudah dibasahi terlebih dahulu. Setelah itu, tuangkan sampo secukupnya ke telapak tangan lalu usapkan kulit kepala dan rambut hingga berbusa. Bilas sampai bersih dengan air mengalir.

Agar mendapatkan hasil yang lebih maksimal, Anda bisa melindungi kulit kepala dari paparan sinar matahari dengan memakai topi atau penutup kepala lainnya. Pasalnya, beberapa produk sampo antiketombe dan rambut rontok yang mengandung coal tar bisa membuat kulit kepala menjadi lebih sensitif terhadap sinar ultraviolet.

Jika beberapa pilihan sampo antiketombe dan rambut rontok di atas tidak kunjung membuahkan hasil, Anda bisa berkonsultasi dengan dokter melalui Chat Bersama Dokter. Dengan begitu, dokter bisa memberikan saran dan penanganan ketombe dan rambut rontok yang sesuai.