Ambeien stadium 4 adalah kondisi ketika benjolan besar yang keluar dari anus tidak bisa dimasukkan lagi. Pada ambeien stadium 4, benjolan akan terasa sangat menyakitkan dan darah di dalamnya bisa menggumpal.

Ambeien atau wasir sering diartikan sebagai varises pada anus. Kondisi ini terjadi karena adanya pembengkakan pembuluh darah di sekitar anus. Pembengkakan ini menyebabkan dinding pembuluh darah meregang, menipis, dan menimbulkan nyeri, bahkan saat pasien tidak sedang melakukan apa pun.

Ambeien Stadium 4, Gejala dan Penanganannya - Alodokter

Berdasarkan keparahan benjolannya, ambeien dibedakan menjadi 4 tingkatan. Gejala ambeien yang masih berada pada tahap awal dapat diredakan melalui penanganan mandiri. Namun, ambeien yang sudah berada pada tahap lanjut, apalagi ambeien stadium 4, perlu ditangani oleh dokter karena memerlukan operasi.

Gejala Ambeien Stadium 4

Ambeien stadium 4 merupakan tahapan ambeien yang paling parah. Ambeien tahap ini memiliki gejala-gejala seperti berikut:

  • Benjolan berwarna biru atau keunguan yang keluar dari anus, warna biru disebabkan oleh terbentuknya gumpalan darah pada benjolan wasir (trombosis)
  • Benjolan menetap dan tidak dapat dimasukkan lagi
  • Rasa gatal di sekitar anus
  • Nyeri hebat pada benjolan, terutama saat duduk, berjalan, dan buang air besar
  • Anus berdarah setelah buang air besar

Jadi, jika ambeien masih dalam stadium 3 atau kurang, kondisi ini sebaiknya segera diobati agar tidak memburuk ke stadium 4.

Penanganan Ambeien Stadium 4

Dalam menentukan diagnosis ambeien stadium 4, pertama-tama dokter akan menanyakan berbagai gejala dan keluhan yang dirasakan, serta riwayat kesehatan pasien. Dokter juga akan melakukan pemeriksaan fisik dengan melihat apakah ada benjolan yang menandakan ambeien stadium 4.

Selanjutnya, dokter mungkin melakukan pemeriksaan colok dubur (digital rectal examination) untuk memeriksa apakah ada kelainan pada pembuluh darah di dalam rektum.

Pemeriksaan lain, seperti anoskopi, kolonoskopi, atau sigmoidoskopi, mungkin diperlukan untuk melihat bagian dalam usus besar dan mencari tahu penyebab ambeien.

Setelah memastikan benjolan yang diderita tergolong dalam ambeien stadium 4, dokter akan menentukan penanganan yang sesuai. Penanganan ambeien stadium 4 yang utama adalah operasi.

Operasi bertujuan untuk menghilangkan benjolan, memotong jaringan yang menyebabkan benjolan keluar dari anus, mengatasi nyeri, dan mencegah komplikasi ambeien stadium 4.

Berikut ini adalah jenis operasi untuk mengatasi ambeien stadium 4:

Hemoroidektomi

Ini adalah operasi yang dilakukan untuk memotong ambeien stadium 4. Sebelum operasi dilakukan, dokter akan memberikan bius regional atau bius total pada pasien.

Setelah menjalani prosedur ini, pasien akan diminta untuk beristirahat selama sekitar 1–2 minggu untuk pemulihan. Pasien biasanya masih akan merasakan nyeri operasi selama 7 hari setelah prosedur dilakukan.

Hemorrhoidopexy

Hemorrhoidopexy atau stapling merupakan operasi yang digunakan untuk mengatasi ambeien yang menggantung dari anus, baik itu ambeien stadium 3 maupun ambeien stadium 4.

Operasi ini dilakukan dengan menggunakan alat khusus untuk mengembalikan ambeien ke anus dan memotong aliran darah ambeien. Tanpa pasokan darah, jaringan ambeien akan menyusut lalu mati.

Sama halnya dengan hemoroidektomi, stapling juga dimulai dengan bius regional maupun bius total. Namun, stapling membutuhkan waktu pemulihan yang lebih singkat dan menyebabkan nyeri yang lebih ringan daripada hemoroidektomi.

Setelah operasi dilakukan, dokter akan memberikan obat obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS) maupun opioid untuk mengurangi nyeri setelah operasi. Dokter juga dapat meresepkan obat antikejang untuk melemaskan otot pascaoperasi.

Meski sudah melakukan operasi, ada kemungkinan ambeien akan kambuh di kemudian hari. Risiko kekambuhan akan meningkat jika pasien tidak menjalani pola makan sehat pola dengan mengonsumsi makanan kaya akan seratdan jarang berolahraga.

Jika Anda mengalami gejala ambeien, segeralah memeriksakan diri ke dokter. Mendapatkan pemeriksaan dan pengobatan lebih cepat dapat mencegah ambeien berkembang menjadi ambeien stadium 4 dan mengurangi risiko terjadinya komplikasi.