Kandungan sampo untuk mengatasi rambut rontok di antaranya adalah asam amino, ceramide, atau centella asiatica. Berbagai kandungan tersebut mampu menjaga kesehatan rambut, bahkan ada yang bisa mendukung pertumbuhan rambut.
Setiap orang umumnya mengalami kerontokan rambut sekitar 50–100 helai per hari. Hal tersebut merupakan proses yang normal dalam siklus pertumbuhan rambut. Namun, jika jumlah rambut yang rontok jauh lebih banyak daripada jumlah rambut yang tumbuh, hal ini tentu perlu diwaspadai.
Ada beberapa faktor yang menyebabkan seseorang mengalami rambut rontok, misalnya riwayat kebotakan dalam keluarga, kekurangan nutrisi, penggunaan produk perawatan rambut yang salah, stres, penataan rambut secara berlebihan, bahkan kondisi medis tertentu, seperti PCOS atau penyakit tiroid.
Meski begitu, rambut rontok umumnya bisa diatasi dengan berbagai cara, mulai dari mencukupi asupan nutrisi untuk rambut hingga menggunakan sampo dengan kandungan yang mampu mengatasi kerontokan.
Kandungan Sampo untuk Mengatasi Rambut Rontok
Berikut ini adalah beberapa kandungan sampo yang bisa mengatasi masalah rambut rontok:
1. Asam amino
Asam amino berperan dalam pembuatan protein keratin untuk mendukung proses pertumbuhan rambut dan memperkuat akar rambut, sehingga rambut tidak mudah rontok atau patah. Selain itu, asam amino juga bermanfaat untuk mencegah kerusakan folikel rambut, menjaga kesehatan rambut secara keseluruhan, serta membuat rambut menjadi lebih halus dan bersinar.
2. Ceramide
Sama halnya dengan asam amino, ceramide juga bermanfaat untuk mengatasi rambut rontok, mempercepat pertumbuhan rambut, serta menguatkan lapisan terluar rambut. Selain itu, kandungan sampo untuk mengatasi rambut rontok ini mampu memperbaiki tekstur rambut dan melembapkan rambut. Inilah yang menjadi alasan ceramide juga baik untuk mengatasi rambut kering.
3. Centella asiatica
Centella asiatica berkhasiat untuk menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala. Kandungan ini bisa meningkatkan kelembapan sekaligus meredakan peradangan di kulit kepala, misalnya akibat dermatitis atau psoriasis. Beberapa penelitian juga menyatakan bahwa Centella asiatica mampu meningkatkan pertumbuhan rambut, sehingga dapat mencegah kebotakan akibat rambut rontok.
4. Lactobacillus
Lactobacillus dipercaya memiliki khasiat untuk mencegah rambut rontok dan mendukung pertumbuhan rambut. Kandungan ini diduga memiliki sifat antioksidan dan antiradang yang bermanfaat untuk rambut rontok. Selain itu, Lactobacillus juga dapat membantu sel papila di folikel rambut yang berperan penting untuk pertumbuhan rambut.
Meski begitu, diperlukan studi lebih lanjut untuk mendukung manfaat kandungan sampo untuk mengatasi rambut rontok ini, sekaligus memastikan kemanannya jika dipakai dalam jangka panjang.
Selain memperhatikan kandungan dalam sampo untuk mengatasi rambut rontok, Anda juga perlu menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala dengan keramas yang benar serta mengurangi penataan rambut berlebihan, seperti mengikat rambut terlalu kencang atau terlalu sering menggunakan catokan rambut.
Jika Anda telah menggunakan kandungan sampo untuk mengatasi rambut rontok dan menjaga kesehatan rambut secara menyeluruh tapi kerontokan tidak kunjung membaik, jangan tunda untuk berkonsultasi dengan dokter melalui Chat Bersama Dokter untuk mengetahui penyebabnya dan mendapatkan penanganan yang sesuai.