Pengobatan nyeri punggung tergantung pada penyebab dan tingkat keparahannya, serta sudah berapa lama nyeri punggung berlangsung,.

Pengobatan nyeri punggung dapat dibagi pengobatan pada nyeri punggung yang baru terjadi (akut) atau yang sudah menahun (kronis), seperti dijelaskan berikut ini:

Penanganan Nyeri Punggung Akut

Nyeri punggung akut dapat diatasi dengan tindakan sederhana. Namun, jika dirasa perlu, penderita disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter. Beberapa metode pengobatan untuk menangani nyeri punggung akut adalah:

  • Aktivitas fisik ringan, seperti berjalan kaki, agar proses pemulihan menjadi lebih cepat
  • Kompres dingin atau hangat, untuk membantu meredakan tegang otot, dan bila perlu menggunakan koyo hangat atau balsam yang dijual bebas
  • Konsumsi obat pereda nyeri yang dijual bebas, seperti paracetamol, atau obat-obatan yang telah diresepkan oleh dokter
  • Perubahan pola hidup menjadi lebih sehat, misalnya dengan berolahraga secara teratur dan mengonsumsi makanan bergizi seimbang
  • Penyesuaian posisi tidur, misalnya dengan menempatkan bantal di bawah kedua lutut bila terbiasa tidur telentang, atau mengangkat kaki ke dada dan menempatkan bantal di antara kedua kaki jika terbiasa tidur menyamping

Pengobatan Nyeri Punggung Kronis

Jika nyeri punggung tidak hilang setelah lebih dari 1,5 bulan, penderita sangat dianjurkan untuk berkonsultasi ke dokter. Beberapa pengobatan yang dapat direkomendasikan oleh dokter adalah:

  • Fisioterapi
    Fisioterapi bertujuan untuk memperbaiki fungsi gerak motorik akibat cedera, cacat, atau penyakit. Dengan terapi ini, pasien dapat menjalankan fungsi motoriknya secara normal.
  • Olahraga khusus
    Olahraga tertentu bertujuan untuk memperbaiki postur tubuh dan memperkuat otot penderita. Jenis olahraga yang bisa dilakukan adalah aerobik dan latihan peregangan.
  • Terapi perilaku kognitif
    Cognitive behavioural therapy (CBT) atau terapi perilaku kognitif dapat mengurangi pikiran buruk terkait nyeri punggung yang diderita sehingga membantu proses penyembuhan.

Operasi Nyeri Punggung

Jika obat nyeri punggung tidak dapat membuat nyeri punggung kronis mereda, dokter dapat melakukan operasi. Jenis operasi yang dilakukan tergantung pada penyebab dan tingkat keparahan nyeri punggung yang diderita.

Dokter akan merekomendasikan pasien untuk menjalani operasi jika nyeri sudah berlangsung terus-menerus dan tidak tertahankan lagi hingga mengganggu aktivitas. Operasi yang dilakukan dapat berupa operasi bedah konvensional, operasi robotik, atau laparoskopi.

Berikut ini adalah beberapa jenis operasi tulang belakang yang dapat dijalani:

1. Operasi dekompresi tulang belakang

Operasi ini dilakukan untuk meredakan nyeri punggung akibat tekanan pada saraf. Prosedur ini dilakukan dengan cara menghilangkan tekanan pada saraf tulang belakang.

Operasi dekompresi dapat dilakukan pada ruas tulang belakang, bantalan tulang belakang, atau sendi yang menyebabkan tekanan pada saraf.

2. Operasi fusi atau penyatuan tulang belakang

Dalam prosedur ini, dokter akan menyatukan sendi yang memisahkan tulang belakang yang menimbulkan nyeri sehingga tulang belakang lebih stabil. Proses ini dilakukan untuk mengurangi rasa sakit akibat pergerakan tulang belakang.